8 Jenis Fotografi Populer: Yang Mana Favoritmu?

Hi, Learners! Masih dalam tema fotografi minggu ini, kelashobi.com mau sharing nih tentang jenis-jenis fotografi yang paling sering muncul.

Salah satu kamera versi awal. Masih besar dan rumit pemakaiannya. Sumber: cf.ltkcdn.net

Learners yang penasaran sejak kapan fotografi berkembang mungkin akan menemukan jawaban yang mengejutkan, karena kegiatan fotografi sudah ada cukup lama. Kamera versi sangat awal ditemukan sekitar tahun 1816 oleh Joseph Nicephore Niepce, sudah lebih dari 200 tahun yang lalu, lho! Dalam kurun waktu tersebut, bentuk dan fungsi kamera berkembang dari versi konvensional hingga versi modern yang menghasilkan gambar digital seperti saat ini. Nah, seni fotografi sendiri pun berkembang sepanjang masa tersebut.

Mengetahui jenis fotografi andalanmu perlu waktu dan praktek lho, khususnya bagi Learners yang masih pemula. Kuncinya adalah jangan ragu untuk mencoba berbagai setting dan menentukan mana yang Learners rasa paling cocok dan bisa menghasilkan kualitas yang oke. Jangan terpaku pada satu jenis fotografi saja, Learners. Be flexible, supaya bisa belajar banyak hal baru tentunya.

Berikut kelashobi.com rangkumkan 8 jenis fotografi yang paling umum ditemukan:

  1. Landscape Photography

Ciri khasnya adalah foto-foto bertemakan alam yang terkesan luas. Contohnya bisa kamu temui di beberapa wallpaper bawaan di PC atau laptop kamu yang bertemakan alam.

  1. Fashion Photography

Fotografi jenis ini menampilkan fashion items seperti pakaian, aksesoris, atau perhiasan. Biasanya modelnya adalah para model profesional. Jenis fotografi ini banyak digunakan di bisnis penyedia produk fashion dan majalah fashion.

Photo by Tony Ross on Unsplash
  1. Street Photography

Menangkap sisi-sisi menarik dari keseharian manusia, dalam street photography, unsur setting-an sangat dihindari. Oleh karena itu, biasanya foto yang diambil bersifat candid untuk menangkap momen senatural mungkin. Bagi kamu yang penasaran, bisa baca #ReviewKelasHobi khusus untuk kelas gratis street photography dari Sony Indonesia di sini.

Photo by Yolanda Sun on Unsplash
  1. Portaiture Photography

Di sini, fotografer menangkap ekspresi, mood, dan kepribadian dari orang atau sekelompok orang. Ciri khasnya adalah zooming di bagian wajah atau setengah badan. Lensa dengan bukaan besar biasanya digunakan untuk menangkap ekspresi wajah dengan baik.

Photo by Jorge Rosal on Unsplash
  1. Food Photography

Jenis ini lagi trend nih, Learners. Dalam food photography, sang fotografer perlu mengambil sudut yang baik, pencahayaan yang tepat, dan posisi plating yang oke untuk mendapatkan hasil foto makanan yang terlihat lezat.

  1. Wedding Photography

Seperti namanya, wedding photography berperan sangat besar dalam menangkap momen-momen dalam sebuah pernikahan. Wedding photographer membutuhkan skill yang beragam dalam fotografi seperti macro, potrait, fine art, dan landscape. Sang fotografer juga harus gesit dan jeli menangkap peluang momen dan obyek yang oke untuk ditangkap.

Photo by Almos Bechtold on Unsplash
  1. Macro Photography

Jenis fotografi yang menangkap secara close up obyek-obyek kecil hingga nampak besar, contohnya memotret daun hingga terlihat detail serat-seratnya atau memotret serangga hingga nampak jelas pola yang terbentuk di sayapnya.

Photo by Jeremy Martin on Unsplash
  1. Architectural Photography

Jenis fotografi yang mengabadikan struktur bangunan yang estetik. Biasanya foto diambil di lingkungan gedung-gedung tinggi.

Photo by Denys Nevozhai on Unsplash

Sebenarnya, ada lebih banyak lagi jenis fotografi, Learners. Mulai dari maternity, travel, surreal, fine art photography, dan berbagai jenis fotografi lainnya. Beberapa Learners yang sudah menggeluti dunia fotografi profesional mungkin sudah menemukan jenis andalan masing-masing. Namun bagi yang masih pemula, jangan merasa dibatasi dan terus praktekkan skill ini, yaa! Happy learning, Learners!

Sumber:

Kontributor: Yolanda Wijayanti

Comments are closed.

Website Built with WordPress.com.

Up ↑

%d bloggers like this: