#Review KelasHobi: Kelas Online Resin Pendant Art Bareng Artsy Craft

Resin tradisional adalah semacam getah atau cairan yang dihasilkan atau keluar dari beberapa jenis tumbuhan. Getah berbentuk cairan ini biasanya mudah membeku atau mengeras dan suatu kadar transparansi. Resin sudah dimanfaatkan manusia sejak zaman dahulu kala untuk berbagai kebutuhan seperti pernis, perekat, bahan pengkilat, dan dupa. Saat ini, resin tidak hanya dihasilkan dari ekstraksi tumbuhan, melainkan sudah ada berbagai jenis resin yang diproduksi di pabrik. Resin sintetis ini yang kemudian banyak digunakan secara luas di dunia kerajinan tangan. Kerajinan dan produk dari resin sangat populer karena efek transparan dan mudah dibentuk menjadi berbagai produk yang indah.

Terdapat beberapa jenis resin yang umum digunakan untuk bahan kerajinan tangan maupun karya seni. Salah satunya adalah UV resin yang akan menjadi bahan baku dari kerajinan tangan kita kali ini. UV resin merupakan salah satu bahan resin yang paling mudah penggunaannya. Walaupun harganya relatif lebih mahal, tetapi UV resin jauh lebih mudah diolah daripada beberapa jenis resin lainnya. Sebagai contoh, salah satu keunggulan dari UV resin adalah baunya tidak terlalu menyengat, cepat mengeras dibawah sinar matahari, dan tidak perlu pemolesan atau amplas ulang karena hasilnya sudah transparan dan mengkilap. Kelas yang akan KelasHobi review kali ini merupakan kelas yang diadakan oleh Artsy Craft bersama Konstelar Workshop yang akan mengajarkan peserta bagaimana caranya untuk membuat aksesoris berbahan UV resin dan bunga kering. Karena kemudahan penggunaan dari bahannya, peserta tidak perlu takut untuk gagal.

Seperti kelas-kelas online Konstelar Workshop sebelumnya, materi teori dan video tutorial dapat diakses oleh peserta beberapa hari sebelum kelas ZOOM dimulai. Selain berkenalan dengan berbagai macam resin, peserta juga diberikan sedikit gambaran mengenai proses yang akan berlangsung selama kelas. Aksesoris yang akan dibuat kali ini adalah bandul kalung wanita (pendant). Alat dan bahan yang dibutuhkan untuk membuat bandul kalung sudah termasuk dalam kit yang akan dikirimkan kepada para peserta sebelum kelas dimulai. Kitnya sendiri terdiri dari pinset, frame atau bingkai pendant, bunga kering (pressed flower) sebagai inti dari hiasan, bahan resin yang akan digunakan, kuas kecil dan kartu tutorial. Peserta akan dianjurkan untuk menyiapkan tissue basah, hand sanitizer, alas dari karton yang dilapisi plastik, dan gunting.

Saat kelas ZOOM dimulai, peserta akan diberikan waktu berdiskusi dengan pengajar sebelum masuk ke dalam sesi praktek. Dalam sesi praktek, pertama, peserta akan diberikan waktu untuk memilikih desain pendant yang diinginkan. Peserta juga akan diberikan prosedur penggunaan resin yang benar. UV resin memiliki sifat cepat kering saat terkena cahaya matahari atau sinar UV sehingga sangat dianjurkan untuk praktek ditempat yang teduh agar cairan UV resin yang belum terpakai tidak cepat mengeras. Namun peserta tetap membutuhkan cahaya matahari saat mengerjakan bandul resin, karena dalam proses pembuatan bandul kalung, resin harus dituang atau dioleskan selapis demi selapis, dan setiap lapisannya harus kering dahulu sebelum ditambahkan lapisan yang baru.

Butuh kehati-hatian yang sangat ekstra dalam proses pengerjaannya. Ibaratnya, susah sih tidak ya, namun butuh tangan yang cekatan namun lembut untuk mengolah UV resin ini agar menjadi sebuah hasil karya yang cantik. Jika tidak berhati-hati, tekstur resin dapat menjadi tidak rata (bergelombang) dan tebal sebelah. Selain itu, jika tidak sabar menunggu setiap lapisan UV resinnya untuk kering terlebih dahulu dan terkena jari, bisa menimbulkan jejak sidik jari pada resin. Kendala lain adalah walaupun bau UV resin tidak sepekat bau bahan resin lainnya, namun tetap ada tercium sehingga dianjurkan untuk mengolah resin di ruangan dengan sirkulasi udara yang baik. Sisa resin yang menempel atau tersisa pada tangan dapat menyebabkan kulit terasa agak panas atau hangat, namun bisa langsung diatasi dengan mengusap kulit dengan hand sanitizer dan tissue basah agar sisa resin yang menempel dapat terangkat.

Cantik kan hasilnya. Tertarik untuk join kelas selanjutnya? Artsy Craft dan Konstelar Workshop selalu memiliki jadwal kelas untuk kamu ikuti. Follow akun @artsycraftindonesia dan @konstelar.workshop jika kamu mau tahu lebih lanjut tentang kelas ini. Next review, KelasHobi akan membahas review kelas Floral Hoop Art cantik yang sangat cocok untuk jadi kado di Hari Ibu!! Stay tune ya.

Featured Image: Unsplas.com, Tokopedia.com

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s

Website Built with WordPress.com.

Up ↑

%d bloggers like this: